Kamis, 04 Desember 2014

DIKLAT KEPEMIMPINAN DASAR (DKD) Angkatan IV

cak Hasan menyampaikan materi Ke ansor an

Sekretaris PC Ansor bersama TIM KADERISASI
SUMBERPUCUNG - Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Malang terus bergerak dalam melaksanakan Kaderisasi, PAC Sumberpucung kali ini sebagai tempat Pelaksanaan DKD Angkatan IV yang dilaksanakan pada tanggal 22-23 Nopember 2014 bertempat di MTs NU Hasanudin Ternyang Sumberpucung.


Kegiatan DKD kali ini diikuti oleh 74 anggota baru dari seluruh ranting yang ada di PAC sumberpucung. 
"Alhamdulillah kita terus bergerak melaksanakan kaderisasi, ini merupakan program prioritas PC GP Ansor Kabupaten Malang yang telah dicanangkan dalam RAKER I PC Ansor Kab Malang." Terang Mas Husnul H Syadad, sekretaris PC Ansor Kab Malang.


"cita-cita kami dalam satu putaran DKD diseluruh PAC yang ada di Kab Malang (33 PAC) ini akan mencetak 3000 kader baru ansor-banser yang siap dan loyal mengabdikan diri sebagai benteng ulama serta siap memperjuangkan islam ahlussunnah wal jamaah annahdliyah dan telah digembleng dalam pelatihan ini," imbuhnya



 Kegiatan DKD yang dilaksanakan di PAC Sumberpucung ini terlihat luar biasa karena dalam pembukaan dihadiri oleh jajaran MWC,MUSLIMAT dan Fatayat Sumberpucung, Bahkan di Hadiri oleh Camat Sumberpucung. hal ini menunjukkan bahwa jajaran PAC Ansor Sumberpucung memiliki komunikasi yang  baik, baik dengan organisasi yang ada diinternal NU maupun dengan pihak pemerintah tingkat kecamatan.



juga di hadiri oleh jajaran pengurus cabang Nahdlatul Ulama, wakil ketua Tanfidiyah NU Kab Malang Bapak H. Saiful Efendi hadir dan memberikan pengarahan dalam kegiatan DKD kali ini.

"saya ini hadir disini untuk turut mensuport kader-kader muda NU ini, saya baru tau kalau Ansor ini telah melaksanakan kegiatan DKD sudah IV angkatan, baru tau sekarang ini," jelasnya.
"saya hadir ini tidak ada undangan resmi, tapi tau dari cak imron, walau begitu saya datang saja, saya ga mau ketinggalan," terangnya.

beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan kaderisasi seperti ini sangat penting sekali ditengah guncangan ideologi dan ormas baru yang bermunculan dengan membawa ajaran yang akan mengkikis ajaran Aswaja annahdliyah. 

"kader ansor harus siap dan menjadi garda terdepan dalam membentengi ulama dan mensyiarkan ajaran-ajaran para ulama". tambahnya dalam memberikan pengarahan didepan para peserta DKD. (Hoe/Adm)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar